KPU DKI Tingkatkan Pengamanan Cegah Gesekan Simpatisan Parpol

    KPU DKI Tingkatkan Pengamanan Cegah Gesekan Simpatisan Parpol
    Ketua KPU Provinsi DKI Jakarta, Sunardi

    JAKARTA, Sejumlah Partai Politik telah mendaftar bakal calonh legislatif (bacaleg)  ke Komisi Pemilihan Umum  (KPU) Provinsi DKI Jakarta, Jl.Salemba No 15 Jakarta Pusat untuk bertarung memperebutkan kursi DPRD pada Pemilu 2024.

    Ketua KPU DKI, Sunardi menyatakan jelang penutupan pendaftaran hari ini cukup banyak Parpol akan daftar bacalegnya. Padahal sudah dihimbau agar tidak daftar pada hari terakhir untuk cegah penumpukan massa.

    "Kami melakukan koordinasi dengan pihak Polda Metro Jaya terkait dengan pengamanan dan kita jadwal agar tidak terjadi penumpukan masa, hari ini masih ada 11 parpol dan 3 balon DPD akan daftar" kata Sunardi di sela sela kesibukannya menerima kedatangan Parpol di Kantor KPU DKI, Mnggu (14/5/2023).

    Menurutnya, KPU DKI menyiapkan lima tim khusus untuk menerima berkas pendaftaran bacaleg agar proses pendaftaran berjalan cepat.

    Sebelas Partai Politik yang akan mendaftar bacalegnya Minggu (14/5/2023) yaitu Golkar, PSI, Partai Buruh, Garuda, Gerindra, PKN, Partai Gelora, Hanura, Perindo, Demokrat.

    Partai Politik yang sudah mendaftar bacalegnya yaitu Partai Keadilan Sejahtera (PKS), PDI.Perjuangan, Nasdem, PPP, PAN, PKB dan PBB.

    Ketua KPU DKI Sunardi berharap para pengurus partai tidak datang pada hari terakhir melewati pukul 23.59 WIB.(hy).

    jakarta
    Heriyoko

    Heriyoko

    Artikel Sebelumnya

    KPU Bakal Coret Bacaleg Tidak Memenuhi Syarat

    Artikel Berikutnya

    Kodam Jaya Siap Amankan Jakarta

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Final Lomba Debat Hukum Mabes Polri
    100 Hari Pemerintahan Prabowo-Gibran, Imparsial: Menguatnya Militerisme dan Kembalinya Dwifungsi TNI
    Warga berkomitmen menjaga keindahan Pulau Pari kepulauan Seribu pasca Pemprov DKI Stop pengerukan pasir laut ilegal
    Menteri ATR batalkan status SHGB dan SHM pagar laut di Tangerang

    Ikuti Kami